Cara Menambahkan Watermark Pada Video Youtube

loading...

AQU4_T :

Cara Menambahkan Watermark Pada Video Youtube

Ditulis oleh   
Cara Menambahkan Watermark Pada Video Youtube. Ini khusus buat yang belum tahu aja, kebetulan saya pun baru tahu juga, karena penasaran lihat beberapa video di youtube yang ada watermark-nya berupa logo mereka. Awalnya saya kira watermark-nya dibuat saat proses pembuatan video ataupun saat upload foto yang bisa dijadikan langsung video slideshow — seperti yang sering saya lakukan, hanya upoad photo untuk dijadikan otomatis video berupa slideshow.
Lalu, saya iseng lihat di help-nya youtube, sebenarnya awalnya bingung mau apa keyword atau topik tentang watermark ini, engga kepikiran namanya "watermark". Lalu pake ilmu cocokologi, saya mikir logo ya engga jauh-jauh dengan branding, pas saat saya lihat ada "branding" untuk help-nya disini. Langsung klik yang ada dilink halaman itu, akhirnya dapat halaman ini untuk membuat branding watermark. Bisa lihat langsung saja dihalaman tersebut cara menambahkan watermark di video youtube, tapi ini saya buatkan versi saya berdasarkan langsung uji cobanya.
1. Buka halaman Creator Studio. Caranya klik aja icon kita pada sudut kanan atas, lalu pilih "Creator Studio".
2. Setelah dihalaman Creator Studio, pada menu samping kiri pilih "Channel", lalu nanti muncul beberapa submenu dari menu "Channel", pilih Branding.
3. Setelah itu nanti diarahkan ke halaman Branding. Dihalaman branding, klik tombol "Add a watermark" untuk menambahkan watermark.
4. Setelah klik tombol "Add a watermark" nanti muncul form window untuk mengupload gambar. Pilih gambar atau logo yang dijadikan watermark untuk video youtube. Setelah pilih gambar, tekan tombol "Save".
5. Setelah menyimpan gambar untuk dijadikan watermark, lalu pilih pengaturan waktu watermarknya. Mau di menit keberapa, atau sepanjang video. Saya pilih "Entire video" pada Display time-nya. Lalu klik tombol "Update".
6. Setelah itu lihat video yang pernah diupload, apakah sudah ada watermark-nya ?. Hasilnya seperti ini
Logo watermark-nya ada disebalah kanan bawah, yang background berwarna biru dan bertuliskan DM
loading...

Komentar